saus tomat (Spaghetti Bolognaise)
Pada suatu hari, saya mencoba sebuah resep dari dapurbundanya almarhumah bunda Inong. Spaghetti Bolognaise namanya. Dicoba dibuat dalam rangka membantu mendokumentasikan resep-resep karya bunda Inong.
Karena syaratnya tidak mengubah resep demi keotentikan dokumen agaknya, saya mencoba sebisa mungkin dikerjakan sesuai resep.
Saya memilih resep ini dengan dasar terlihat mudah membuatnya dan bahan-bahannya mudah dicari diperantauan.
Ternyata oh ternyata, tak semudah yang dikira.
Masalah utama adalah dalam pemakaian bahasa.
Didalam resep itu tercantum bahwa salah satu bahan yang dipakai adalah saus tomat.
Kalaulah saya belum merantau seperti sekarang dan saya tidak tahu bahwa bunda Inong juga merantau di luar negeri sudah dapat dipastikan saya akan langsung mengambil saus tomat yang biasa dipakai sebagai rekan santap kentang dan ayam goreng.
Di negara perantauan saya ini, saus tomat temannya kentang dan ayam goreng itu tidak disebut ‘tomato sauce’, melainkan tomato ketchup.
‘Tomato sauce’ yang kalau diterjemahkan bebas adalah ’saus tomat’, biasanya dikemas di kaleng, rasanya lebih asam daripada saus tomat dan lebih encer.
Hal ini yang membuat saya bingung. Saus tomat mana yang dimaksud oleh si empunya resep; ‘tomato sauce’ atau ‘tomato ketchup’.
Nah, dengan modal nekat dan siap membuat ulang kalau-kalau gagal. Dipakailah ‘tomato ketchup’ sebagai saus tomat yang tercantum didalam resep.
Entah benar atau tidak, yang jelas spaghetti bolognaisenya terlihat seperti spaghetti bolognaise.
Rasanya juga uennnak.
Tidak disangka dengan resep yang begitu simpel bisa menjadi seenak itu.
Semoga memang rasa itu yang dimaksud oleh bunda Inong.
Berikut resepnya:
Bahan:
250 gr spagheti (aku biasa pakai La Fonte)
keju parut secukupnya
Saus:
1 sdm mentega
75 gr bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
250 gr daging sapi cincang
1 sdt merica bubuk
1/2 sdt pala bubuk
1 sdt oregano + basil bubuk
100 gr saus tomat
50 gr pasta tomat
100 cc kaldu
garam
Cara:
1. Rebus spagheti sampai matang, angkat, tambahkan 1 sdm mentega, aduk rata, dinginkan.
2. Buat Saus:
Panaskan mentega, tumis bawang bombay, bawang putih sampai wangi.
Masukkan daging cincang, aduk-aduk sampai daging berubah warna.
3. Tambahkan semua bumbu, saus tomat, pasta tomat, kaldu, garam. Aduk-aduk
sampai daging matang, dan bumbu meresap.
4. Hidangkan spagheti dengan saus daging, lalu taburi keju parut.
Seja o primeiro a comentar
Posting Komentar
Jangan Bengong Aja Silahkan Berkomen disini..